Obat Hipertensi Pulmonal, Apakah Ada?

//Obat Hipertensi Pulmonal, Apakah Ada?

Obat Hipertensi Pulmonal, Apakah Ada?

Hipertensi pulmonal (PH)/ hipertensi paru adalah kelainan patofisiologi pada pembuluh darahparu-paru yang dapat melibatkan berbagai kondisi klinik dan dapat menjadi komplikasi dari penyakit-penyakit kardiovaskular dan respirasi. Hipertensi pulmonal (PH)/ hipertensi paru ditandai dengan peningkatan tekanan rerata arteri pulmonalis (mean pulmonary artery pressure / mPAP) di atas normal, yaitu > 20 mmHg dan peningkatan tahanan vaskular pulmonal pulmonary vascular resistance/PVR) di atas normal, pada kondisi istirahat.

Hipertensi paru dapat menyebabkan gejala seperti sesak napas, kelelahan, dan penurunan kemampuan fisik. 

Meskipun tidak ada obat yang dapat menyembuhkan hipertensi paru secara total, dokter biasanya akan melaksanakan terapi baik itu terapi umum, terapi suportif, maupun terapi spesifik. 

Jenis-Jenis Pengobatan Hipertensi Paru

Penyakit hipertensi paru tidak boleh mendapatkan penanganan sembarangan. Agar penyakit tersebut bisa dapat tertangani dengan baik, tentu setiap pengidapnya perlu mengetahui apa saja obat-obatan yang direkomendasikan. Berikut ini adalah jenis-jenis pengobatan hipertensi arteri paru, diantaranya:

  • Obat Terapi Suportif

  1. Antikoagulan oral, membantu penderita penyakit ini adalah antikoagulan. Ini adalah obat pengencer darah yang berguna untuk menghambat terbentuknya gumpalan darah di arteri paru-paru. Perlu diketahui, ketika menggunakan obat ini dibutuhkan evaluasi secara berkala. 
  2. Diuretik, untuk mengurangi cairan yang ada dalam tubuh sehingga mampu membuat kinerja jantung menjadi lebih ringan. Selain itu, obat ini juga bisa mengurangi penumpukan cairan di paru-paru, perut dan tungkai.
  3. Oksigen, bermanfaat untuk menaikkan saturasi
  4. Digoxin, mengendalikan denyut jantung
  • Obat Terapi Spesifik
    Obat ini adalah obat yang digunakan khusus spesifik Hipertensi paru terdapat 3 jalur pengobatan obat hipertensi paru, berikut adalah contohny; 

  1. Endothelin Receptor Antagonists (ERA), antagonis reseptor endotelin ditunjukkan untuk menurunkan tekanan pembuluh darah paru dan meningkatkan toleransi latihan dan gejala pada pasien dengan PAH. Obatnya antara lain; Bosentan, Ambrisentan, dan Macitentan. Saat ini, yang tersedia di Indonesia hanyalah Macitentan paten dengan sediaan tablet salut selaput 10 mg dan dosis yang direkomendasikan ialah 1x10mg per hari. 
  2. Phosphodiesterase type 5 inhibitors (PDE-5i) tiga obat jenis ini yaitu sildenafil, taladafil, dan vardenafil obat jenis ini mempunyai efek melebarkan arteri pulmonalis yang signifikan, namun sering juga digunakan untuk disfungsi ereksi. Di Indonesia tersedia 2 jenis yaitu Sildenafil dan Tadalafil.
  3. Guanylate Cyclase Stimulators (sGC), Riociguat
  4. Prostacyclin analogues dan prostacyclin receptor agonists, golongan ini ada Beraprost, Iloprost, Epoprostenol, Treprostinil, Selexipag. Bekerja secara poten mengurangi hipertensi paru dengan melebarkan pembuluh darah paru.
    
    

Nah, itulah obat hipertensi paru yang biasa digunakan di dunia medis. Namun, penting untuk diingat bahwa pengobatan yang efektif harus disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi kesehatan individu.

Selain mengonsumsi obat di atas dan melakukan terapi yang dianjurkan dokter, bergabung dengan Yayasan Hipertensi Pulmonal Indonesia dapat memperluas pengetahuan dan kesadaran tentang kondisi ini. 

Yayasan ini didedikasikan untuk memberikan dukungan kepada penderita hipertensi paru dan keluarga mereka. Selain itu, dengan dukungan dari yayasan, masyarakat dapat bersatu untuk mendukung penelitian dan pengembangan obat-obatan baru yang dapat membantu mengatasi hipertensi paru dan meningkatkan kualitas hidup pasien.

Jadi, jangan ragu untuk menghubungi Yayasan Hipertensi Pulmonal Indonesia ya!

 

SUMBER REFERENSI : Buku Pedoman Diagnosis Dan Tatalaksana Hipertensi Pulmonal PERKI, NIH National Library of Medicine

 

By | 2023-06-14T05:30:47+00:00 March 2nd, 2023|Artikel|0 Comments

About the Author:

Yayasan
Yayasan Hipertensi Paru Indonesia adalah komunitas pasien, keluarga, dan kalangan medis pemerhati Hipertensi Paru. Silakan klik Daftar Anggota untuk bergabung dalam komuniitas dan klik IndoPHfamily untuk bergabung di forum utama pasien di Facebook
Open chat