8 Gaya Hidup Sehat PHers (5H3B)

/8 Gaya Hidup Sehat PHers (5H3B)
8 Gaya Hidup Sehat PHers (5H3B) 2022-05-21T02:06:01+00:00

8 Gaya Hidup Sehat PHers (5H3B)

 

You are What You Eat = Anda adalah apa yang Anda makan

Pernah mendengar pepatah diatas? Yup pepatah diatas menegaskan bahwa apapun yang kita konsumsi sangat mempengaruhi kondisi fisik/kesehatan kita.

Bahkan Bapak Kedokteran Dunia, Hippocrates, juga mengatakan hal yang sama, makanan adalah obat kita.

Bila selama ini kita masih berfokus pada obat medis, maka sudah saatnya kita memahami bahwa kesehatan dipengaruhi oleh banyak hal, termasuk didalamnya makanan dan pikiran.

Tim YHPI menyusun panduan 8 Gaya Hidup Sehat buat PHers yang mudah diingat dengan singkatan 5H3B di gambar diatas (bisa didownload untuk dicetak dan ditempel di dinding), dengan penjelasan singkat sebagai berikut :

1. Hemat Air (minum dll asupan air)

Kenapa harus hemat asupan air? Asupan air yang berlebihan dapat meningkatkan volume darah –> memperberat kerja jantung

-25ml x berat badan/hari (termasuk buah, sup, dkk)

-bila kaki sedang bengkak/perut begah, maka kurangi menjadi 20ml x berat badan/hari

-hemat infus saat opname (terutama bila ke ugd/rs dimana yang merawat bukan dokter jtg langganan kita), konfirmasi apakah infus benar2 dibutuhkan dan urgent, karena seringkali infus dibutuhkan/tidak, telah menjadi “prosedur wajib” saat opname, dimana bisa berakibat fatal bagi PHers yang jantungnya sudah lemah/kebanyakan air.

*anak-anak tya dsa/dokter jtg anak

*siap timbangan badan. Bila naik 2-3kg mendadak=bengkak/ada air menumpuk

*bagi PHers yang tidak bengkak dan tidak minum furos, masih ok lebih2 sedikit asal tidak berlebihan >2lt.

 

2. Hemat Garam (sodium/natrium)

Kenapa harus hemat garam? Garam bersifat menahan cairan dalam tubuh –> meningkatkan volume darah –> memperberat kerja jantung

-maksimal 1sdt/2000mg

-hemat penggunaan garam sehari-hari, gunakan garam diet (rendah sodium) bila memungkinkan, atau pisahkan masakan untuk PHers sebelum diberi garam untuk anggota keluarga lainnya.

-masukkan garam setelah makanan matang, bukan saat memasak, hal ini bisa mengurangi kebutuhan asin/garam.

-hemat makanan yang diasinkan (ikan asin, telur asin, dst)

-hemat makanan berpengawet (termasuk frozen food) dan penyedap rasa

-hemat makanan/bumbu INSTANT, jadian, kalengan, kemasan, snack, siap saji, makanan sudah diproses, karena mengandung banyak garam untuk mengawetkan

-hemat minuman bersoda, meski tidak terasa asin, tetapi banyak mengandum garam

-hemat roti, kue dan makanan berbaking soda lainnya. Baking soda tinggi garam.

-hemat seafood tertentu seperti kerang dan udang yang juga tinggi garam/natrium.

*Poin 1 dan 2 berkaitan, minum air sudah sedikit tapi makan asin2/olahan = bengkak juga. Bila garam sedikit, maka bisa jadi toleransi asupan air bisa lebih banyak.

 

3. Hemat Lemak Jenuh dan Makanan Penyebab Inflamasi

Kenapa harus hemat lemak jenuh? Lemak jenuh membuat darah tidak lancar –> berisiko terjadi penyumbatan pembuluh darah –> memperberat kinerja jantung –>  bisa menyebabkan nyeri dada/sesak nafas.

-hemat gorengan dan santan masak

-hemat daging merah dan seafood

Selain membuat darah tidak lancar, lemak jenuh juga berpengaruh pada maag/asam lambung, dimana bisa menyebabkan pasien Hipertensi Paru semakin sesak nafas bila maagnya bermasalah.

*Sebaliknya, lemak tidak jenuh bagus buat kesehatan jantung, contoh : konsumsi extra virgin olive oil 1-2 sendok di pagi/malam hari (tidak harus/optional).

Penyempitan/penebalan dinding pembuluh darah paru pada Hipertensi Paru, terkait erat dengan terjadinya inflamasi (peradangan) di dalam tubuh, oleh karena itu hemat makanan penyebab inflamasi diperlukan untuk meminimalkan terjadinya inflamasi di dalam tubuh.

-hemat gula apapun bentuknya, bila diperlukan, gunakan yang alami, bukan buatan

-hemat gluten/terigu dan produk turunannya (mie, roti, dkk)

-dll makanan penyebab inflamasi/peradangan yang dapat kita temukan informasinya di artikel/jurnal2 resmi di internet.

 

4. Hemat Tenaga

Overaktifitas dapat memicu tekanan paru naik. Untuk kestabilan jangka panjang, beraktifitaslah secukupnya, tidak lebih, tidak kurang. Aktifitas berlebih memperburuk kondisi, aktifitas kurang memperlemah otot.

-Listen to Your Body, kenali gejala2 yang Anda rasakan, berhenti aktifitas saat mulai merasa lelah, istirahat cukup, memaksakan aktifitas saat kelelahan = memicu kondisi drop/menurun drastis.

-pilih dan pertimbangkan aktifitas/pekerjaan dengan jadwal fleksibel

-hemat jongkok karena aktifitas jongkok lalu berdiri memperberat kerja jantung

-hemat naik tangga

-sesuaikan lingkungan dan alat rumah tangga untuk menghemat tenaga rutinitas sehari-hari. Contoh gunakan shower/selang untuk mandi, closet duduk, dst.

-berjemur matahari pagi 15 menit/hari. Vitamin D terbukti dapat meningkatkan energi, mengatasi rasa lelah, stress dan insomnia (sulit tidur).

-istirahat dan tidur cukup 7jam/hari, tidur sebelum pk 22.00 (tidak bergadang), tidur siang bila memungkinkan.

 

Berikut adalah hemat tenaga (kinerja pencernaan dan jantung) dari sisi makanan :

-hemat konsumsi terigu (gluten) dan produk turunannya (mie, roti, dkk), karena sulit dicerna dan memakan energi + menyebabkan inflamasi bagi sebagian orang (lihat kaitan PH dan inflamasi di link bawah).

-hemat konsumsi air dingin, air dingin tidak baik untuk pencernaan dan jantung

-HINDARI teh dan kopi (stimulant = memperkeras kinerja jantung)

-hemat bahan kimia dan sintetis (pewarna, pemanis, pengawet, dst) yang lebih sulit dicerna daripada yang alami.

 

5. Hemat Pikiran

Telah umum kita ketahui bahwa pikiran sangat berpengaruh pada kesehatan.

-buka komunikasi dengan keluarga dimana kita hidup sehari-hari, karena dengan komunikasi terbuka, keluarga dapat lebih memahami apa yang kita rasakan

-bergabung dalam komunitas pasien untuk saling sharing dan berbagi

-kelilingi diri kita dengan berita, tayangan, percakapan, lingkungan yang positif. Sakit sudah cukup melelahkan, tidakperlu menambah kelelahan dengan stress yang tidak perlu.

-baca/tonton acara2 humor

– BANYAK SENYUM – aktifitas senyum sengaja/natural secara alam bawah sadar menciptakan kebahagiaan.

 

6. Banyak Buah + Sayur

Kenapa banyak buah dan sayur? Buah dan sayur mengandung banyak Arginine dan Nitric Oxide, yang dapat merelaxkan pembuluh darah paru.

Selain itu manfaat nutrisinya sudah jelas dan mudah dicerna. Apapun yang mudah dicerna = memperingan kinerja sistem pencernaan kita = memperingan kinerja jantung.

Semua makanan yang kompleks/diproses/instant/jadian memperberat sistem pencernaan = memperberat jantung juga.

-tambah porsi buah dan sayur minimal 3x/hari (porsi buah dan sayur sebaiknya stabil setiap hari)

-buah sebisa mungkin dipotong, karena bila dijuice berubah menjadi gula.

-cuci buah-sayur dengan benar untuk menghilangkan residu pestisida. 5 mangkuk air + 4 sdm baking soda/garam secukupnya, rendam 10-15menit, bilas dengan air mengalir.

*bagi pasien PH Emboli/CTEPH/minum pengencer/HB tinggi, harap konsultasi ke dokter jenis dan porsi sayur yang diperbolehkan

Secara umum, bagi PH Eemboli/pasien Hipertensi Paru yang minum pengencer, sebaiknya hemat makanan berwarna hijau/bervitamin K tinggi, contoh:

-bayam, selada dan sejenisnya, sawi dan sejenisnya, kol, kembang kol, brokoli, seledri, teh hijau, susu n yogurt, asparagus, kacang2an.

*Pasien Hipertensi Paru dgn HB tinggi juga sebaiknya hemat makanan berwarna merah.

 

7. Banyak Ibadah + Bersyukur

Ibadah dan bersyukur adalah kebutuhan paling dasar dari manusia, dengan banyak beribadah, kita dimampukanNya untuk bisa bersyukur dalam kondisi apapun juga.

Dengan kemampuan bersyukur dalam segala kondisi, secara otomatis pikiran kita lebih tenang, hemat pikiran dan lebih sehat.

 -latih diri kita untuk menulis rutin 3 hal yang disyukuri hari ini = melatih diri untuk melihat hal yang bisa disyukuri dalam segala kondisi.

 

8. Banyak Berbagi

Setelah kita mampu bersyukur, maka level selanjutnya yang tertinggi adalah mampu berbagi.

Berbagi bisa apa saja, dari berbagi kepedulian, berbagi motivasi, berbagi waktu, bersedekah, beramal, berkegiatan sosial, dst.

Kenapa harus berbagi?

– Berbagi membuat kita memikirkan orang lain = pikiran kita tidak 100% terfokus pada derita diri sendiri = stress berkurang = otomatis lebih sehat

– Berbagi membuat kita dapat melihat kondisi hidup orang lain yang jauh lebih tidak beruntung dari kita = membuat kita lebih mudah bersyukur.

– Berbagi membuat hidup kita terasa berarti dan bermanfaat = hidup yang berarti membuat kita percaya diri dan semangat meneruskan hidup karena memiliki tujuan hidup yang baik.

Biasa orang menunda untuk berbagi, karena merasa sibuk, masalah diri sendiri saja sudah banyak dan pusing, masih belum berlebihan dari segi waktu, dana, emosi, dst.

Faktanya, berbagi justru latihan terjitu untuk melepaskan AKU, meningkatkan rasa syukur dan mencukupkan diri.

Rasa sibuk, masalah banyak, pusing, emosional, derita dan sakit dengan sendirinya hilang saat kita merasakan kepuasan dari rasa bermanfaat.

Bahkan banyak penelitian medis yang sudah membuktikan bahwa kepuasan dari berbagi (merasa bermanfaat) menstimulasi hormon-hormon yang membuat kita jauh lebih sehat.

Karena berbagi adalah HAK ISTIMEWA yang diberikan Tuhan bagi orang-orang yang sudah mampu bersyukur dan merasa cukup, semiskin/sekaya apapun kondisi seseorang dari segi waktu, dana, tenaga, emosi dan karakter.

-terlibatlah dalam setidaknya 1 kegiatan sosial/kegiatan yang membuat diri kita merasa bermanfaat bagi sesama = meningkatkan nilai diri, tujuan dan semangat hidup.

 

Bonus Tips

*Suplemen

-suplemen jantung yang sudah diakui secara medis adalah q10 atau coenzym10, konsultasikan ke dokter masing2 apakah boleh mengkonsumsi, q10 bersifat mengencerkan darah juga, karena itu hati-hati dan konsultasikan bagi yang minum pengencer.

*Tips Minum Obat

-minum obat rutin sesuai petunjuk dokter, gunakan alarm utk pengingat.

-minum obat hrs pakai air putih biasa

-minum obat hrs jarak 1-2 jam dari teh, kelapa muda, air alkali, susu hewani dan obat maag (karena efektifitas bisa berkurang)

-sildenafil sebaiknya diminum saat perut kosong, kecuali maag ga kuat. Diminum 3x (per 6-8jam) pada jam yang rutin sama setiap harinya.

-bila dosis sildenafil kita bisa dipotong sendiri, jangan malah sengaja minta digerus (efektifitas terpengaruh).

-dorner hrs stelah makan, sesama obat Hipertensi Paru dan penurun tensi lainnya perlu diberi jarak min. 1-2jam.

 

AKHIR KATA

Tujuan kita berpola hidup sehat adalah menunjang kinerja obat supaya maksimal = kestabilan kondisi kita jangka panjang, bonus bila hasilnya jadi lebih fit dan hasil echo makin bagus.

Bukan bertujuan mengurangi dosis obat, apalagi stop obat yang bisa berakibat FATAL. Bisa stabil dengan dosis saat ini sudah sangat bersyukur, karena Hipertensi Paru bersifat progresif.

Penjelasan lebih lanjut beserta tips2 berkaitan dengan 8 poin tersebut akan terus diupdate secara berkala melalui fb maupun group WA,

 

Salam sehat

Praktek-Praktek-Praktek

Yayasan Hipertensi Paru Indonesia

Www.HipertensiParu.org

*Banyak poin dan bingung mulai dari yang mana? Mulailah dari yang terpenting yaitu poin 1 dan 2.

Bila sudah ok, baru move on ke poin2 yang lain 🙂

*Panduan 5H3B diatas telah dikonsultasikan ke Dokter Pemerhati Hipertensi Paru + diambil dari berbagai sumber referensi dibawah ini

Referensi :

https://app.kompas.com/amp/lifestyle/read/2011/09/19/12144289/10.alasan.harus.mengontrol.garam

https://www.google.co.id/amp/s/app.kompas.com/amp/lifestyle/read/2011/08/22/15325859/11.Keistimewaan.Berjemur.Pagi.Hari.

https://my.clevelandclinic.org/health/articles/living-with-pulmonary-hypertension-dietary-and-lifestyle-changes

http://www.webmd.com/lung/features/pah-best-self

https://realfoodforager.com/the-connection-between-gluten-and-heart-disease/

 

Open chat