Awareness Hipertensi Paru Bersama Anggota IAC melalui Acara PUSPA di 6 Provinsi
KPPA atau Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Anak mendukung dilakukannya awareness Autoimun + kondisi terkait yang dilakukan oleh IAC (Indonesia Autoimun Campaign).
Melalui rapat koordinasi bersama yang diadakan 17 Oktober 2016 kemarin di kantor KPPA, dimana YHPI diwakili oleh Dhian Deliani (paling eksis di foto terlampir, hehe).
IAC dan seluruh anggotanya diberi kesempatan untuk melakukan awareness pada acara PUSPA (Partisipasi Publik untuk Kesejahteraan Perempuan dan Anak) yang akan diadakan di 6 provinsi.
YHPI turut ambil bagian dengan menyerahkan materi awareness untuk acara PUSPA tersebut, yaitu roller banner + brosur awareness Hipertensi Paru, terkait dengan autoimun (foto terlampir).
Semoga sinergi ini kedepannya dapat lebih kuat dan luas lagi, sehingga semakin banyak masyarakat yang aware akan autoimun maupun kondisi terkait lainnya, salah satunya Hipertensi Paru, amin.
Tim YHPI